Daftar Perusahaan Dengan Omzet Terbesar di Dunia

Daftar Perusahaan Dengan Omzet Terbesar di Dunia - Raksasa ritel, Wal-Mart, berhasil menggeser Royal Dutch Shell dari posisi teratas daftar Fortune Global 500 atau perusahaan-perusahaan terbesar di dunia. Besaran perusahaan ini ditentukan berdasarkan omzet tahunan yang diraup.


Seperti dikutip AFP dari majalah Fortune, Selasa (8/7/2014), Wal-Mart Stores meraup omzet senilai US$ 476,3 miliar di akhir 2013 berkat pembukaan banyak cabang baru di seluruh dunia.

Royal Dutch Shell dari Belanda, yang bertahan di posisi puncak selama dua tahun terakhir, harus mau lengser ke posisi kedua sejalan dengan turunnya omzet menjadi US$ 459,6 miliar.

Dua perusahaan asal Tiongkok, Sinopec Group dan China National Petroleum, menduduki peringkat ketiga dan keempat, di atas raksasa migas Inggris, ExxonMobil.

Perusahaan asal Amerika Serikat (AS) masih mendominasi di daftar Fortune 500. Ada sebanyak 128 perusahaan asal AS yang jika omzetnya dijumlahkan maka menjadi sekitar US$ 8,6 triliun, jumlahnya turun dari tahun lalu yang mencapai 132 perusahaan.

Jumlah perusahan asal negeri tirai bambu justru bertambah enam menjadi 95. Total omzetnya mencapai US$ 5,8 triliun.

Sementara dari Eropa tercatat sebanyak 150 perusahaan, turun satu perusahaan dibandingkan tahun lalu sebanyak 151 perusahaan.
"Bisnis skala global kembali menggeliat. Setelah melewati krisis finansial dan perlambatan ekonomi, perusahaan besar di Fortune 500 mencapai kinerja yang memuaskan," kata majalah Fortune.

Jumlah omzet keseluruhan perusahaan ini mencapai US$ 31,1 triliun, naik 2,5% dibandingkan posisi pada tahun 2012. Sedangkan labanya melonjak hingga 27% mendekati US$ 2 triliun.

Beberapa perusahaan lain yang msauk jajaran 10 besar di antaranya BP dari Inggris, State Grid dari Tiongkok, Volkswagen dari Jerman, Toyota dari Jepang, dan perusahaan asal Swiss Glencore.

Bank mendominasi dengan jumlah 55 perusahaan, dibuntuti energi sebanyak 40 perusahaan, dan otomotif sebanyak 33 perusahaan.

Bank dengan omzet terbesar dipegang oleh Industrial & Commercial Bank of China, dengan omzet naik 11,3% ke US$ 148,8 miliar.

Sementara di sektor teknologi, Samsung asal Korea Selatan berada di urutan 13 setelah sebelumnya berada di urutan 15. (bn)

http://www.ciputraentrepreneurship.com/perusahaan/daftar-perusahaan-dengan-omzet-terbesar-di-dunia